Saturday, February 19, 2011

Korean second Guy

Drama korea identik dengan cinta segitiga antara satu cewe dengan dua cowo. Satu cowonya bersifat bad boy, sementara yg satunya mencintai si cewek diam2, membantu si cewek, selalu ada untuk si cewek, tapi pada akhirnya si cewek lebih memilih si cowok bad boy. Si cowok baik selalu patah hati… tapi ia selalu mendapatkan simpati dari para penonton. Tidak heran jika pemeran cowok kedua yg baik hati ini lebih banyak fansnya daripada pemeran cowok pertama yg bad boy.

1.       Yoon Ji Hoo (Kim Hyun Joong) – BBF
Ji Hoo selalu ada buat Jandi setiap Jandi mengalami masalah. Pada mulanya, Jandi memang suka padanya, sayangnya waktu itu Ji Hoo masih mencintai Min Seo Hyeon. Ketika Ji Hoo mulai menyukai Jandi, eh Jandinya malah cinta sama JunPyo. Namun Ji Hoo tetap ada disamping Jandi. Menurut Ann, sebenarnya chemistry antara Ji Hoo dengan Jandi lebih kuat dibanding saat Jandi bersama Jun Pyo. Bersama Jun Pyo banyak tantangannya. Kalo Ann jadi Jandi, pasti Ann lebih memilih sama Ji Hoo aja, ganteng, baik, dan yg paling penting, hubungan Jandi dan Ji Hoo itu direstui oleh kakeknya Ji Hoo.


2.       Kang Shin Woo (Jung Yong Hwa) – You’re Beautiful
Shin Woo adalah orang yg pertama kali mengetahui kalo ‘Go Mi Nam’ adalah seorang perempuan. Namun dengan gentlenya ia menyimpan rahasia itu rapat2. Ia yakin, pasti Minam/Minyu punya alasan kenapa ia nyamar jadi cowok. Ia selalu ada dibelakang Minyu, menolong Minyu. Ia mencintai Minyu dan berencana untuk ‘menembaknya’, sayangnya Minyu lebih memilih Tae Kyung yg padahal selalu jahat padanya. Pada akhirnya, Shin Woo tetap mengutarakan perasaannya, walau ia sudah tahu apa jawaban Minyu.





3.       Moon Jae Shin (Yoo Ah In) – SKKS
Sama seperti Shin Woo, Jae Shin juga adalah orang pertama (setelah prof.Jung) yang tahu kalau ‘Kim Yoon Shik’, teman sekamarnya, adalah seorang cewek, dan ia juga mati2an menutup rapat rahasia itu. Namun berbeda dengan Shin Woo, sampai drama SKKS selesai, Jae Shin tidak mengutarakan cintanya sama sekali dan tetap memperlakukan Yoon Hee sebagai cowok.





4.       Jun Sae (Bae So Bin) – Briliant Legacy
Eun Sung lebih dulu mengenal Jun Sae daripada Hwan, dan Jun Sae juga memperlakukan Eun Sung lebih baik daripada Hwan. Tapi Eun Sung pada akhirnya lebih memilih Hwan daripada dia.





5.       Kim Tak Goo (Yoon Shi Yoon) – Baker King
Kim Tak Goo sebenarnya adalah pemeran utama di Baker King, ia baik dan tulus. Sejak kecil ia mencintai Shin Yu Kyung dan waktu sudah dewasa, ia sempat pacaran dengan Yu Kyung, tapi pada akhirnya Yu Kyung lebih memilih untuk menikah dengan saudara tiri Tak Goo, yaitu Ma Joon, yg bisa dibilang bad boy karena ia pemeran antagonisnya. Sepertinya ini pertama kalinya pemeran utama cowok jadi ‘korean second guy’.




No comments:

Post a Comment